Tips Menyimpan Halaman Website ke dalam Format PDF

Berawal dari keinginan dan kebutuhan menyimpan tutarial dari halaman website ke dalam format PDF dengan alasan lebih mudah dibaca kembali pada saat offline dan memang saya tidak selalu online. Mengapa disimpan ke dalam format PDF!! Padahal halaman website bisa disimpan sebagai halaman website secara komplit, alasannya disimpan ke dalam format PDF yaitu lebih ringkas tergabung dalam satu file dan lebih mudah dalam distribusi serta bisa dibuka dalam berbagai OS.
1.  Browser Chrome, untuk browser ini sudah tersedia fasilitas untuk menyimpan halaman website ke dalam format PDF. Caranya klik ikon Customize and Control Google Chrome, ikon ada di sebelah kanan atas, lalu pilih Print... untuk langkah cepatnya tekan kombinasi tombol Ctrl+P atau juga dengan klik kanan dan pilih Print... dan ini adalah langkah paling cepat. Jika pada Destination bukan Save as PDF, untuk merubahnya klik tombol Change dan pilih Save as PDF pada Local Destination.  Untuk menyimpan halaman klik tombol Save.



2. Browser Firefox, untuk versi Linux (saya menggunakan Ubuntu) sudah bisa langsung print ke format PDF dengan cara Print -> Print to file dan pilih Output format sebagai PDF, tekan tombol Print untuk menyimpan. Sedangkan untuk Firefox versi Windows sampai artikel ini ditulis, versi 26, belum ada fasilitas untuk print langsung ke format PDF, namun banyak cara untuk menyimpan halaman website ke dalam format PDF, diantaranya dengan menambahkan add-ons, untuk add-ons ini bisa dicari dengan masuk ke Add-ons Manager, pilih menu Get Add-ons dan lakukan pencarian dengan kata kunci misalkan "Print page to PDF", akan muncul add-ons yang sesuai, klik tombol Install untuk menambahkan add-ons, add-ons yang biasa saya gunakan yaitu Print Pages to PDF.

Selain dengan menambahkan add-ons bisa juga dengan install aplikasi print ke format PDF dari pihak ketiga, misalnya aplikasi PDF reDirect.

  
3. Browser Opera dan Browser Internet Explorer, untuk browser ini bisa menggunakan aplikasi service dari pihak ketiga seperti aplikasi PDF reDirect. Tidak dibahas lebih lanjut karena memang jarang menggunakan browser tersebut.

Sedangkan untuk browser lain yang tidak dibahas di atas, bisa membaca dokumentasi browser atau mencari add-ons, bisa juga menggunakan service print to PDF dari pihak ketiga seperti aplikasi PDF reDirect.

Pengalaman saya yang sering menggunakan browser Firefox dan Chrome, proses menyimpan halaman website ke format PDF yang paling cepat adalah dengan cara print langsung dari browser itu sendiri, seperti pada browser Firefox versi Linux dan browser Chrome.
Namun semua kembali kepada pengguna internet, browser manakah yang sering digunakan.

2 komentar:

Game Edukasi Anak Terbaru

Setelah cukup lama tidak release app terbaru, sekarang baru bisa release kembali game edukasi terbaru. Game ini saya beri judul Game Eduka...

Terpopuler di Blog